Minggu, 07 November 2010

ngobrol GT-8 BOSS yuk.....


BOSS GT-8 adalah current gear yang saya pake.. sebuah digital multieffect dari BOSS yang tentu nya berisi macam2 sound effects in one. bisa dikatakan aku cukup puas dengan benda ini.. (setelah 6bulan mengutak2 atiknya dan kebingungan disertai menyumpah2 ketololan ku akan selera sound).
bisa dikatakan benda ini terlalu canggih buatku. aku tidak pernah akan sempat mencoba semua fiturnya karena keterbatasan sound dikamarku..
contohnya: fitur sound output dengan gaya direct mic to speaker...(yup, ada)... bisa ngatur secara virtual, jarak mic dengan speaker, letak mic terhadap radius lingkar speaker... nah, hal ini gak mungkin didapatkan dengan sound output yang minim...harus ke rental deh....
fitur yang laen,..mmmm,.. hehehe... saya harus mengaku bahwa: aku cuma memakai amp simulator dan delay saja untuk permainanku selama ini memakai BOSS GT-8.. lumayan terpuaskan...
justru untuk rearrange EQ, itu bisa jadi lebih sulit... tidak dengan sound output kacanagan ini...
nahh... yang justru yang sangat aku sukai adalah dual output mono/stereonya.... semacam... jika line output left dan right dipasangkan pada 2 sound output, dan pada GT-8 kita memilih dual output stereo channel (kita set Channel A dengan akustiksound, channel B dengan distorsi sound) maka line output left akan berisi suara akustik, line output right akan berisi suara distortion....
jika memilih dual output mono channel...maka kita akan mendengarkan suara akustik dan distorsi bersamaan dalam satu line output... dimana itu adalah SANGAR !.. akhirnya aku tau mengapa suara record gitar band2 rock dari U.S.A dan BRITISH sangat menohok... distort nya dapet, plus tonality nada nya jelas...
aahhh, menyenangkan sekali.. dengan satu digitaleffect ini aku bisa mendapatkan sound output seperti itu... yang sayangnya masi belum didukung oleh gitarku yang tetep ituuu aja dari dulu...(cinta mati ribuan kali bro...hehe).. akhirnya malah aku sering dikomplain gara2 tonality yang terlalu dominan,, hahahahahkakak.. (bukan pada volume, tapi timbre yang dihasilkan terlalu cerewet dan berisik...xixixixix.. sebuah kepuasan batin tersendiri)..
.nanti deh sekiranya aku udah utak-atik BOSS GT-8 ini secara mendetail.. akan aku postkan perkembangannya... any responses? bantu saya dengan benda ini... benda ini terlalu berat untuk dimainkan hanya dengan suara distortion dan delay saja... :)